Dalam pembahasan memasang jadwal shalat kali ini kita bisa menggunakan 2 (dua) pilihan widget yaitu jadwal shalat lokal (Indonesia) atau internasional. Kalau dari lokal Anda cukup meng-copy kode script dari republika.co.id dibawah ini pada HTML/JavaScript blog Anda.
<iframe frameborder="no" framespacing="0" height="170" scrolling="no" src="http://www.republika.co.id/jadwal_sholat/" width="325"> </iframe>
Berikutnya cara memasang dengan pilihan waktu internasional :
- Kunjungi situs http://www.islamicfinder.org/
- Klik 'Add new services to your site' pada halaman bagian bawah.
- Akan muncul halaman Add IslamicFinder Services to Your Site, klik pilihan '2) Daily prayer times of your city in your web site'.
- Tentukan Negara tempat Anda tinggal kemudian klik 'Go', misalnya: Indonesia.
- Klik kota yang Anda inginkan, misalnya: Surabaya.
- Kemudian untuk mendapatkan kode script-nya klik 'Generate Code', akan muncul tampilan horizontal dan vertical, pilih sesuai keinginan.
- Copy kode script tersebut dan letakkan pada HTML/JavaScript blog Anda.
Post a Comment